TIPS MENGATASI BIBIR PERCAH-PECAH

Bibir kering dan pecah-pecah bisa amat menjengkelkan.
Bibir pecah-pecah bisa terjadi karena cuaca dingin, angin, udara kering, sinar matahari, dan berbagai alasan lainnya.
Menyembuhkan bibir pecah-pecah sebenarnya relatif mudah dan hanya membutuhkan waktu singkat.
Berikut adalah cara mengatasi rasa sakit akibat bibir pecah-pecah serta membuat bibir tetap lembab dan lentur.

1. Minum banyak air putih agar tubuh tetap terhidrasi. Bibir pecah-pecah dapat terjadi akibat dehidrasi.

2. Berhenti merokok. Merokok mengiritasi daerah bibir dan menyebabkan kekeringan.

3. Terapkan emolien alami seperti lilin lebah, mentega, minyak zaitun, minyak alpukat, minyak almond, atau vitamin E.
Semua bahan alami tersebut membantu melembabkan area bibir.

4. Oleskan tabir surya diatas emolien alami. Tabir surya membantu mencegah kerusakan lebih lanjut akibat bibir yang terbakar sinar matahari.

5. Gunakan humidifier untuk menjaga kelembaban udara dalam ruangan. Cara lain, Anda bisa mendidihkan air dan biarkan uapnya melembabkan ruangan.

0 komentar :

Posting Komentar